Fitur Tersembunyi Whatsapp Yang Belum Banyak Diketahui Orang
Whatsapp sekarang ini memang sangat popular digunakan oleh banyak kalangan sebagai instan massage, bahkan mengalahkan pendahulunya yang sudah exis yaitu BBM ( Blackberry masanger). Siapa sangka, aplikasi pesan instan WhatsApp ternyata memiliki sejumlah fitur yang tersembunyi yang belum banyak diketahui orang. Kendati disebut tersembunyi, sebenarnya fitur ini bisa diakses siapa saja cuman masih banyak orang yang belum mengetahui caranya. Pengguna bisa memakainya untuk memudahkan berbagai hal, seperti menjaga privasi, mengurangi konsumsi data, hingga beckup percakapan.
Berikut ini beberapa fitur tersembunyi di WhatsApp, yang kami rangkum dari berbagai sumber :
1. Membuat “Last Seen” atau terakhir dilihat“ jadi tak terlihat
Last seen atau fitur terakhir dilihat merupakan fasilitas
yang membuat para pengguna WhatsApp bisa saling melihat waktu online terakhir
masing-masing. Pasti kalian pernah kan liat di dalam chat bagian atas muncul
tulisan Last seen yang berupa waktu dengan tulisan yang berjalan nah itu. Tapi
bagi sebagian orang, khususnya mereka yang sibuk dan tak ingin diganggu, kadang
merasa privasi terancam dengan fasilitas ini. Namun tidak perlu khawatir, kita
bisa menyembunyikan last seen ini
agar orang-orang tak bisa melihatnya.
Caranya cukup mudah, yaitu pilih menu setting dilanjutkan
memilih tab account and privacy, Setelah itu pencet “terakhir dilihat atau last
seen”. Nah di situ ada tiga pilihan. Pertama, pilih
everybody untuk membiarkan semua orang melihat last seen., my contact untuk membuat hanya
orang yang ada di kontak saja atau kontak yang kamu save di hp kamu dan orang
itu juga save kontakmu di hp mereka yang
bisa melihat. pilihan ketiga, nobody
agar tidak ada satu pun orang yang bisa melihat informasi tersebut.
Pilihan yang ke tiga itulah yang akan mematikan fitur Last
seen jadi orang tidak akan melihat kapan terkahir kamu membuka whatsapp
begitupun sebaliknya kamu juga tidak akan bisa melihat Last seen mereka.
2. Membackup percakapan
Nah fitur ini sangat penting nih kalau
kamu onlineshop, apalagi kalau kamu banyak customer buat jaga-jaga nih karena
hp yang super sibuk di otak atik terus ngeblank rusak, nah loh. Chat dari para
customer ilang gimana loh bingung gak loh. Nah tips ini sangat bagus nih buat
beckup chat kamu, jadi missal hp rusak atau hilang kamu bisa restore chat kamu
ke hp yang baru.
Cara beckup chat whatsapp pun cukup simple
kok. Cukup membuka menu setting kemudian memilih chat dan chat backup.
Setelah itu atur penyimpanan percakapan di Google Drive dengan memasukkan akun
gmail kamu. Selanjutnya, aplikasi secara otomatis akan membackup chat kamu
dalam waktu tertentu disitu juga ada pilihannya untuk waktu membeckup , gak cuman
chat semua media yang dikirim atau diterima juga bisa dibeckup jadi bisa
dipulihkan kembali.
3. Mengontrol download data
Saat menggunakan aplikasi Whatsapp, biasanya kita mengikuti
banyak grup apalagi buat kalangan sosialita. Dan umumnya, anggota grup sering
mengunggah baik gambar, video, musik, dokumen, dan lainnya. Beberapa mungkin
penting untuk kita, namun beberapa lainnya tidak penting. Sayangnya, pengaturan
basic WhatsApp adalah otomatis mendownload semua data yang masuk. Untuk itu,
kita harus mengubah pengaturannya menjadi download manual, jadi ketika ada yang
mengirim file di group enggak akan otomatis terdownload dan masuk ke
penyimpanan kita, so hemat data hemat memori handphone kita dengan hal yang gak
penting juga kan.
Caranya untuk agar whatsapp tidak mendownload file otomatis
cukup mudah kamu bisa ke menu setting, pilih Data Usage, dan ubah pada tab
unduh otomatis. Di sini ada tiga pilihan mendownload otomatis yaitu when using mobile data (saat
menggunakan data seluler), when connecter on Wi-Fi
(saat tersambung Wi-Fi), atau when roaming
(saat roaming).
4. Menyembunyikan tanda read
Tanda read adalah tanda pesan whatsapp
sudah masuk dan sudah dibaca atau belum, biasanya kalau kita mengirim pesan
whatsapp dan pesan masuk ditandai dengan centang dua dan ketika pesan yang kita
kirim centang yang awalnya berwana abu-abu berubah menjadi biru berarti pesan
kita dibuka dan dibaca. Nah kita bisa nih menonaktifkan fitur ini, Terkadang
ada saatnya, kita hanya ingin membaca pesan tanpa orang yang berkirim tahu kita
sudah membaca atau belum. Keuntungannya, kita tidak perlu tidak enak jika tak
langsung membalas pesan tersebut.
Untuk mendapatkan fitur ini kamu bisa masuk menu setting
dilanjutkan account privacy. Setelah itu hilangkan centang pada tab read receipts (laporan dibaca).
Fitur ini juga berlaku di whatsapp story juga jadi kalau kamu melihat story
orang lain di hp mereka pun gak ada nama kamu melihat story mereka cocok buat
kaum kepopers-kepopers nih. Hahaha. Dan begitu juga sebaliknya kalau ada orang
yang melihat storymu.
5. Memberi tanda bintang pada percakapan penting
Ini salah satu trik penting juga buat
yang onlineshop, begitu banyaknya chat yang masuk pasti kamu bakal kesulitan
ketika mau mengirim barang dan harus cari chat alamat mereka, Nah solusinya
gunakan nih fitur.
Caranya cukup simple Caranya
dengan membintangi pesan dengan memilih atau tekan lama pada
text yang akan dibintangi dilanjutkan pencet tombol titik tiga dan tekan
simbol bintang yang ada di samping tanda delete. Pesan yang kamu tandai
selanjutnya bisa dilihat pada starred message alias
pesan berbintang. Jadi kalau kamu onlineshop tinggal kasih bintang tuh chat
yang isinya alamat mereka.
6. Membuat GIF sendiri
Fitur ini jarang banget nih yang tau,
yaitu membuat gift sendiri, jadi kamu bisa membuat gambar gift sesuai yang kamu
inginkan missal foto kamu atau foto apa gitu cocok buat lucu-lucuan nih, hehe
Caranya seperti mengirim video biasa, hanya kalian perlu
memotong atau nge-trim dulu video 1-6 detik. Sesudah dipotong, pilih tab untuk
mengubah video menjadi GIF.
Nah itulah beberapa fitur tersembunyi whatsapp yang belum
banyak orang mengetahui. Semoga bermanfaat.
Baca juga :
Baca juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar