02/11/16

Resep Tongseng Ayam


Masih masak memasak nih, resep tongseng ayam laziss pastinya. Hehe
Gak pake lama langsung saja berikut resep tongseng ayam:
Bahan:

  • 400 gram daging ayam utuh
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 cabai merah
  • 5 kemiri
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun salam
  • 3 sendok air adam jawa
  • 2 sdm kecap manis
  • 1L santan
  • 2 tomat
  • 7 lembar kol
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya
Langkah-langkahnya:
  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemiri, ketumbar, kunyit, jahe, lengkuas, garam, merica.Lalu tumis hingga harum. 
  2. Tambahkan salam, serai, dan air asam jawa.
  3. Tambahkan daging ayam yang sudah di potong kecil.Setelah kecoklatan masukan santan & kecap manis. 
  4. Masak dengan api sedang, selama 15 menit.
  5. Terakhir tambahkan irisan tomat & kol, garam, penyedap,merica
Dan terakhir Sajikan selagi hangat, selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar