Ketombe adalah kulit dibagian kepala yang mati dan mengering. Wajar saja sebenarnya ada kulit kepala yang mati dan mengelupas. Namun pada beberapa orang, masalah ini menjadi semakin parah dan menyebabkan kepala terasa gatal. ketombe juga dapat menyebabkan masalah lain pada kepala kita, misalnya rambut mudah rontok dan rambut menjadi kering. Lalu bagaimana cara menghilangkan ketombe.
Apa penyebab ketombe?
Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan ketombe, berikut beberapa penyebab ketombe:
- Kulit kepala berminyak kondisi ini bisa menyebabkan munculnya ketombe
- Kurang keramas jika anda kurag mencuci rambut dapat menyebabkan menumpuknya minyak dan sel kulit mati pada kulit kepala sehingga menimbulkan ketombe
- jamur mallasezia jamur ini biasanya tumbuh pada kulit rambut dan jika berkembang secara berlebihan akan menyebabkan sel kulit yang cepat mati dan menjadikannya ketombe
- sensitif terhadap beberapa produk shampo juga bisa menyebabkan ketombe loh.
Itulah beberapa penyebab ketombe pada kepala, nah kali ini saya akan membahas beberapa tips menghilangkan ketombe secara alami, berikut beberapa tipsnya:
Tips Menghilangkan ketombe Secara Alami:
- Minyak zaitun
bahan satu ini memang banyak banget manfaatnya. Cara penggunaannya cukup simple kok, cukup oleskan pada bagian rambut, pastikan terkena pada bagian kulit kepala karena bagian ini yang bermasalah, berikan pijatan lembut seperti ketika menggunakan shampo diamkan 30 menit dan lalu bilas dengan air bersih.
- Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki karakteristik bersifat dingin yang dapat menyegarkan kulit kepala. Haluskan lidah buaya secukupnya, kemudian ratakan pada permukaan kulit kepala. Pijat secara lembut pada bagian kulit kepala. Biarkan selama 30 menit, kemudian bilas hingga bersih.
- Baking Soda
Pasti pernah denger kan bahan yang satu ini, iya bahan untuk membuat roti ituloh, tapi ingat jangan terlalu banyak dan sering untuk memakai bahan ini, caranya cukup mudah tinggal campur aja dengan air hangat usapkan pada kepala lalu bilas.
- Lemon
Bahan yang satu ini cukup mudah untuk ditemukan, caranya cukup mudah kok cukup peras lemon dan oleskan pada kulit kepala.
- Kangkung
Nah bahan satu ini yang biasa kita gunakan dalam masakan, kali ini kita manfaatkan untuk menghilangkan ketombe secara alami, caranya simpel rebus kangkung dan gunakan airnya untuk mencuci rambut.
- Garam
yak garam yang biasanya di dapur ituloh, cukup basahi terlebih dahulu kepala kita dengan air bersih. Kemudian taburkan sedikit garam dan gosokkan pada kulit kepala. garam bersungsi sebagai scrub alami untuk mengangkat sel kulit mati. Kemudian bilas hingga bersih.
- Daun Pandan
Daun pandan biasanya digunakan untuk pewarna hijau alami atau untuk menyedapkan makanan. Namun kali ini kita akan menggunakan daun panda untuk mengatasi ketombe secara alami. Haluskan daun panda, Jangan menggunakan blender, cukup dengan ditumbuk. kemudian tambahkan sedikit air hangat dan bilas kepala dengan perasan daun pandan ini.
Nah itulah beberapa tips untuk menghilangkan ketombe secra alami, cantik itu natural loh..
Baca juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar