09/12/19

Sebuah Karya Seni Ukiran Relief 3 Dimensi Dari Jepara



Sebuah Karya Seni Ukiran Relief 3 Dimensi Dari Jepara

Sebuah Karya Seni Ukiran Relief 3 Dimensi Dari Jepara


Relief adalah seni pahatan  atau ukiran biasa disebut ukiran 3 dimensi yang pada umumnya dibuat di atas batu. Tapi kali ini kita tidak memebahas tentang relief dari batu yang umumnya dijumpai pada bangunan candi, kuil atau bangunan bersejarah lainnya. Tapi kita akan membahas tentang sebuah karya seni relief ukir dari kayu dari Jepara yang terkenal dengan karya seninya ukiran 3 dimensi.

Relief biasa dipakai untuk menggambarkan kehidupan yang aplikasikan dalam sebuah pahatan. Banyak model relief saat ini yang dihasilkan oleh para ahli ukir dari Jepara seperti Relif Karno Tanding, Relief ukirRamayana, Relief ukir Pertanian, dan masih banyak lagi model lain. Semua itu memeiliki arti cerita masing-masing dalam setiap goresannya.

Tak hanya model ukiran relief pewayangan produk karya seni ukiran 3 dimensi dari Jepara ini juga banyak mengadopsi dari obyek-obyek hewan, tumbuhan seperti  bunga akar, dll. 

Sebuah Karya Seni Ukiran Relief 3 Dimensi Dari Jepara
Mungkin banyak dari daerah lain yang memproduksi pahatan  ukiran dari kayu, tapi motif dari hasil itupun berbeda-beda. Banyak yang mengatakan bahwa ukiran Jepara itu bagus dan terkenal sampai manca Negara mungkin itu yang membuat kota Jepara terkenal dengan nama kota ukir. 

Ini adalah sebuah karya seni yang bernilai tinggi yang dihasilkan oleh tangan-tangan ahli dibidangnya, tak sedikit permintaan pasar dari dalam maupun luar negeri untuk sebuah karya seni 3 dimensi ini. Mungkin keahlian ini sudah turun-temurun dari leluhur di Jepara. Bahkan tak sedikit orang yang misal diminta untuk membuat model custom dengan model baru untuk membuat relief ukiran ini mereka sanggup untuk membuatnya dengan hanya bermodalkan gambar di sebuah kertas 2 dimensi. 

Kebanyakan untuk membuat karya ini mereka menggunakan kayu Jati yang terkenal kokoh dan keawetannya, tak hanya itu kayu jati juga sangat cocok dijadikan sebagai bahan produksi barang-barang antik karena serat kayunya yang khas. Dari itu juga jepara terkenal dengan produk-produk jatinya, saya sendiri terlahir di kota ini, tapi untuk sebuah pohon  jati saat ini sangat jarang ditemukan di Jepara, kebanyakan kayu-kayu jati ini di datangkan dari luar kota dalam bentuk gelondong setelah itu di olah sedemikan rupa di Jepara, mungkin dari bahan-bahan olahan itu yang membuat kota Jepara terkenal dengan produk-produk jatinya seperti lemari pakaian, sofa, lemari hias, dll dan tidak ketinggalan juga dari produk-produk yang dihasilkan itu teraplikasi ukiran-ukiran di dalamnya yang menambah kecantikan produk itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar